Membuat Kode Program Berorientasi Objek Menggunakan Java Untuk Menjadi Pemrogram Aplikasi
Pembelajaran Mandiri
Membuat Kode Program Berorientasi Objek Menggunakan Java Untuk Menjadi Pemrogram Aplikasi
Highlight
Info Penting Kursus di Mitra Pelatihan
- Kursus ini akan sepenuhnya Anda kerjakan di platform Mitra Pelatihan
- Kami akan memberimu Kode Kursus untuk Anda tukarkan di platform Mitra Pelatihan
- Sertifikat dari kursus ini juga hanya akan Anda terima di platform Mitra Pelatihan
Detail Pelatihan
Deskripsi Pelatihan
Perkembangan teknologi yang cepat menuntut setiap bisnis memiliki perangkat lunak untuk mengefisiensikan pekerjaan. Maka, kebutuhan pengembang perangkat lunak dalam hal ini programmer sangat besar. Gamelab Indonesia menjawab kebutuhan tersebut dengan kelas pelatihan "Membuat Kode Program Berorientasi Objek Menggunakan Java Untuk Menjadi Pemrogram Aplikasi". Dikelas ini, kamu akan berlatih membuat aplikasi buatanmu sendiri. Dimulai dari konsep objek, penerapan pemrograman berorientasi objek pada sebuah program khususnya java.
Tujuan Umum Pelatihan
Peserta pelatihan mampu memprogram aplikasi berorientasi Objek menggunakan Java sesuai dengan permintaan pelanggan minimal satu (1) aplikasi.
Tujuan Khusus Pelatihan
1. Peserta dapat menjelaskan konsep pemrograman berorientasi objek dan perbedaannya dengan pemrograman terstruktur
2. Peserta dapat memahami dan mengetahui teknik pemrograman berorientasi objek
3. Peserta dapat menganalisis pemahaman terhadap teknik pemrograman berorientasi objek
4. Peserta dapat membuat atau menciptakan sebuah program dengan memanfaatkan teknik pemrograman berorientasi objek
5. Peserta memiliki ketelitian dalam menuliskan kode program agar tidak terjadi error
6. Peserta memiliki kesabaran dan ketekunan dalam menyelesaikan debugging
7. Peserta memiliki tanggung jawab terhadap hasil pekerjaan
Aspek Kompetensi: Pengetahuan (Knowledge)
1. Memahami pemrograman dan konsepnya
2. Memahami pemrograman berorientasi objek vs terstruktur
3. Memahami konsep enkapsulasi program
Aspek Kompetensi: Keterampilan (Skill)
1. Dapat mengimplementasikan variabel,class dan Objek, enkapsulasi, access modifier, konstruktor dan variable dan method statis
2. Dapat mengimplementasikan pewarisan, single inheritance,multiple, multilevel, hybrid, hierarchical Inheritance dan keyword 'this' dan 'super'
3. Dapat mengimplementasikan class abstrak dan interface
Aspek Kompetensi: Sikap (Attitude)
1. Memiliki ketelitian dalam menuliskan kode program
2. Memiliki kesabaran dan ketekunan dalam menyelesaikan program
3. Memiliki tanggung jawab terhadap hasil pekerjaan
Kelompok Sasaran
1. Kamu lulusan SMA/SMK/MAN atau sederajat
2. Kamu lulusan D1, D2, D3, D4, S1 atau sederajat
3. Kamu yang menginginkan bekerja di bidang IT (Coding) atau menjadi programmer
4. Kamu yang menginginkan memulai mengenal pemrograman
5. Kamu yang ingin memulai belajar membuat App, Web atau Game
Durasi Per Sesi
1. Pembukaan 40 menit
2. Enkapsulasi (Encapsulation) 355 menit
3. Pewarisan (Inheritance) 310 menit
4. Abstraksi (Abstraction) 130 menit
5. Polimorfisme (Polymorphism) 130 menit
Total Durasi
945 menit
Kapasitas Peserta
Unlimited
Metode Pembelajaran
Self paced learning : Metode ajar yang digunakan adalah ceramah interaktif roleplay dan bahan bacaan dengan penugasan praktek
Metode Evaluasi
1. Pre test
2. Kuis Formative
3. Post Test
4. Uji Praktik
Jenis/Klasifikasi Sertifikat
Sertifikat Penyelesaian
Profil Pengajar
Eka Prasetyo
Eka Prasetyo merupakan seorang trainer yang penuh pengalaman dibidang programming. Mengawali karir pertama sebagai seorang web programmer dan juga pernah berkarir sebagai Mobile Programmer dan Blockchain programmer di sebuah perusahaan IT. Saat ini menjadi profesional trainer di bidang programming di Gamelab Indonesia.
Panduan Redeem Voucher
1. Login akun www.gamelab.id
2. Klik Menu “Akademi > Semua Kelas”
3. Pilih Judul Kelas sesuai dengan yang sudah dibeli
4. Klik Ikuti Kelas dan paste Kode voucher
5. Klik “Gunakan”
Kontak Lembaga Pelatihan
6282137010895
Info Lainnya
Materi Pelatihan
Materi
Rating & Ulasan
5.0
/5
(2 Rating)
0
0
0
0
0
Rp160.000