Download di playstore

Beli di aplikasi dan dapatkan promo menarik

Menggunakan Bahasa Inggris untuk Operator Layanan Penjawab

Pembelajaran Mandiri

Menggunakan Bahasa Inggris untuk Operator Layanan Penjawab

Oleh: YEC .

Pelatihan di YEC .

0

5.0(2)
2 Peserta

Highlight

Info Penting Kursus di Mitra Pelatihan

  • Kursus ini akan sepenuhnya Anda kerjakan di platform Mitra Pelatihan
  • Kami akan memberimu Kode Kursus untuk Anda tukarkan di platform Mitra Pelatihan
  • Sertifikat dari kursus ini juga hanya akan Anda terima di platform Mitra Pelatihan

Detail Pelatihan

Deskripsi Pelatihan

Menggunakan Bahasa Inggris Untuk Operator Layanan Penjawab adalah kelas yang disusun khusus untuk peserta yang ingin belajar Bahasa Inggris dasar, khususnya bagi yang berprofesi sebagai Operator Layanan Penjawab. Pelatihan ini menggunakan metode ajar SPL (Self Paced Learning), dengan menggunakan metode ajar ceramah, peragaan, dan membaca e-book. Kelas ini merujuk pada KBJI nomor 4223.01 dan Kompetensi berdasarkan pada SKKNI Nomor 27 Tahun 2009 & SKKNI Nomor 170 Tahun 2016. Peserta akan mendapatkan pengetahuan tentang menggunakan Bahasa Inggris sebagai seorang Operator Layanan Penjawab meliputi cara memperkenalkan diri, menyapa tamu, menyambut tamu, menerima tamu, dan melepas kepergian tamu. Peserta akan memiliki keterampilan dalam memperkenalkan diri, mengucapkan salam, menyapa tamu, menyambut tamu, menerima tamu, dan melepas kepergian tamu. hingga menanggapi keluhan tamu dan menindaklanjuti kepuasan pelanggan dalam Bahasa Inggris mengingat banyaknya perusahaan multinasional yang terdapat di Indonesia serta pentingnya penguasaan Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. Kompetensi yang disasar dari program ini adalah peserta memahami dasar-dasar Bahasa Inggris, mampu memperkenalkan diri dalam bahasa Inggris; mampu menyapa tamu, menyambut tamu, menerima tamu, melepas kepergian tamu, menanggapi keluhan tamu dan menindaklanjuti kepuasan pelanggan dalam bahasa Inggris. Pelatihan ini dapat diikuti oleh peserta dengan tingkat pendidikan minimal SMA dan memiliki ketertarikan atau berencana belajar Bahasa Inggris dasar dengan hasil akhir peserta dapat menjadi Operator Layanan Penjawab yang mampu berbahasa Inggris dasar. Program ini penting diambil pada era digital seperti sekarang, karena penggunaan Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional merupakan suatu keharusan di era sekarang.


Tujuan Umum Pelatihan

Peserta pelatihan mampu menerapkan kemampuan Bahasa Inggris dasar sebagai Operator Layanan Penjawab sekurang-kurangnya dapat melakukan percakapan layanan pelanggan dalam Bahasa Inggris melalui telepon.


Tujuan Khusus Pelatihan

1. Peserta mampu memahami tata bahasa Inggris dasar

2. Peserta mampu berdiskusi dalam bahasa Inggris

3. Peserta mampu melakukan percakapan bahasa Inggris untuk layanan pelanggan

4. Peserta mampu memperkenalkan diri dalam bahasa Inggris

5. Peserta mampu menyapa tamu dalam bahasa Inggris

6. Peserta mampu menyambut tamu dalam bahasa Inggris

7. Peserta mampu menangani keluhan pelanggan dalam bahasa Inggris

8. Perserta mampu bersikap ramah dan sabar dalam melayani pelanggan


Aspek Kompetensi:  Pengetahuan (Knowledge)

1. Peserta mampu memahami dasar-dasar tata bahasa dan ungkapan Bahasa Inggris

2. Peserta mampu memahami kemampuan dasar sebagai Operator Layanan Penjawab yang berkaitan dengan Bahasa Inggris.


Aspek Kompetensi:  Keterampilan (Skill)

1. Peserta mampu memperkenalkan diri dalam Bahasa Inggris

2. Peserta mampu menyapa tamu dalam Bahasa Inggris

3. Peserta mampu menyambut tamu dalam Bahasa Inggris

4. Peserta mampu menerima tamu dalam Bahasa Inggris

5. Peserta mampu memberikan informasi kepada pelanggan dalam Bahasa Inggris

6. Peserta mampu menangani keluhan pelanggan dalam Bahasa Inggris


Aspek Kompetensi:  Sikap (Attitude)

1. Peserta mampu bersikap ramah dan sabar dalam berinteraksi dengan tamu


Kelompok Sasaran

1. Latar belakang pendidikan minimal pendidikan SMA dan yang memiliki ketertarikan belajar Bahasa Inggris.

2. Memiliki gawai (gadget), tablet, PC atau laptop

3. Memiliki pengetahuan dasar tentang Operator Layanan Penjawab

4. Tingkat Kesulitan pelatihan ini adalah tingkat pemula.


Durasi Per Sesi
1. Pengenalan Materi : 9 menit

2. Tugas dan Fungsi Costumer Service (Operator Layanan Penjawab) : 46 menit

3. Bahasa Inggris Dasar : 67 menit

4. Memberi Salam/Greeting : 16 menit

5. Melakukan Perkenalan/Introductions : 13 menit

6. Menggunakan Ungkapan-Ungkapan Umum dalam Bertelepon : 31 menit

7. Menjelaskan tentang Profil Institusi/ Describing the Instritution Profile : 13 menit

8. Melakukan Percakapan Sehari- hari Tingkat Dasar di Tempat Kerja/ Basic Daily Conversations at Work : 37 menit

9. Melakukan Diskusi/Having Discussions : 45 menit

10. Menggunakan Strategi Komunikasi Tingkat Dasar/Using Basic Communication Strategy : 31 menit

11. Menyambut Tamu : 8 menit

12. Menerima Tamu/Receiving Visitors : 11 menit

13. Melayani Kebutuhan Informasi bagi Pelanggan : 26 menit

14. Menangani Keluhan Pelanggan : 23 menit

15. Mengukur Kepuasan Pelanggan : 34 menit


Total Durasi
410 Menit

Kapasitas Peserta
Unlimited

Jadwal Mingguan Konsultasi dengan Tenaga Pelatih
Setiap Rabu pukul 10.00-11.00 WIB

Level Pelatihan 
Basic / Tingkat Dasar

Metode Pembelajaran
Self paced learning : Metode ajar yang digunakan adalah ceramah interaktif roleplay dan bahan bacaan dengan penugasan praktek

Metode Evaluasi
1. Pre Test
2. Post Test
3. Formative Test
4. Tugas Praktik

Jenis/Klasifikasi Sertifikat
Sertifikat Penyelesaian, Sertifikat Kompetensi Lulus

Profil Pengajar

Endrati Jati Siwi

Endrati Jati Siwi, adalah seorang English Research and Development di PT Yureka Edukasi Cipta sejak tahun 2019 hingga sekarang. Berpengalaman sebagai guru dan tutor bahasa Inggris di Sanata Dharma University (2013-2014), English Teacher collaborated with KGongsing School (2014), Bambini Montessoru School (2015-2016), dan Swift English School (2018-2019). Memiliki latar belakang pendidikan S2-Ilmu Sastra di Universitas Gajah Mada Yogyakarta.


Panduan Redeem Voucher
1. Di website Pijar Mahir (https://pijarmahir.id/), klik menu profil (nama anda) pada pojok kanan atas kemudian klik menu Voucher Saya dan klik Salin Kode (atau catat kode voucher secara manual)
2. Silakan masuk ke web https://bakat.yec.co.id/
3. Pilih "Daftar" untuk membuat akun atau "Log in" menggunakan nomor WhatsApp dan password yang sudah terdaftar di akun bakat
4. Kemudian klik “Kelas Saya” untuk melakukan redeem voucher
5. Masukkan kode voucher kemudian klik “Redeem”
6. Kelas Anda akan muncul di bawah kolom redeem kode voucher, pada menu "Kelas Saya"
7. Klik kelas yang Anda ikuti dan selamat belajar!

Kontak Lembaga Pelatihan

WhatsApp : +62 853-3584-9962

Email: prakerja@yec.co.id


Info Lainnya

Materi Pelatihan

Rating & Ulasan

0

5.0

/5

(2 Rating)

profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
course thumbnail

Rp450.000