Download di playstore

Beli di aplikasi dan dapatkan promo menarik

Menjadi Administrator Data dengan SQL Server

Webinar

Menjadi Administrator Data dengan SQL Server

Oleh: Hacktiv8 .

Pelatihan di Hacktiv8 .

0

5.0(2)
2 Peserta
Usia 18 - 50 Tahun
MinimalSMA/SMAK sederajat

Highlight

Info Penting Kursus di Mitra Pelatihan

  • Kursus ini akan sepenuhnya Anda kerjakan di platform Mitra Pelatihan
  • Kami akan memberimu Kode Kursus untuk Anda tukarkan di platform Mitra Pelatihan
  • Sertifikat dari kursus ini juga hanya akan Anda terima di platform Mitra Pelatihan

Detail Pelatihan

Deskripsi Pelatihan

Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan peserta agar memiliki kemampuan yang solid dalam melakukan query database menggunakan SQL Server serta merancang desain database sesuai dengan standar industri. Tujuan umum dari program ini adalah agar peserta mampu secara mandiri mengelola dan mengoptimalkan basis data untuk kebutuhan analisis data.

Tujuan khusus dari pelatihan ini mencakup pemahaman fundamental basis data dan struktur di dalamnya, instalasi perangkat lunak/GUI basis data SQL Server, penggunaan query untuk pembuatan database, tabel, dan manipulasi data, serta kemampuan dalam pengambilan dan penyaringan data menggunakan bahasa query baik dalam satu tabel maupun dari multiple table. Selain itu, peserta juga akan dilatih untuk membuat sistem database sederhana dengan memahami konsep Relationship dan Entity-Relationship Diagram (ERD).

Pelatihan ini ditujukan khusus bagi para calon Ilmuwan Data yang membutuhkan pemahaman yang kuat dalam manajemen dan manipulasi data menggunakan basis data SQL Server.

Pembelajaran akan dilakukan secara daring dalam 5 sesi. Setiap sesi akan fokus pada konsep-konsep dasar dan penerapan praktisnya dalam SQL Server.


Tujuan Umum Pelatihan

Peserta mampu melakukan query database SQL Server dan membuat desain database sesuai dengan standar industri dengan menunjukkan minimal 60 persen penguasaan materi pada saat praktik mandiri.


Tujuan Khusus Pelatihan

● Peserta mampu menjelaskan fundamental basis data dan struktur didalamnya.

● Peserta mampu melakukan instalasi software/GUI basis data SQL Server

● Peserta mampu menggunakan query untuk pembuatan database, table dan manipulasi data

● Peserta mampu melakukan pengambilan dan filtering data dengan query language dalam satu tabel ataupun multiple table

● Peserta mampu membuat sistem database sederhana (Relationship dan ERD)


Aspek Kompetensi: Pengetahuan (Knowledge)

Pengertian database, SQL Server, struktur tabel dan keys pada tabel

Definisi Data Definition Languages (DDL) dan Data Manipulation Language (DML)

Pengoperasian syntax dan operator dalam SQL Server

Dasar-dasar sistem database sederhana dengan Basic ERD dan Basic Relationship

Implementasi syntax join dan filter join


Aspek Kompetensi: Keterampilan (Skill)

Mengoperasikan fundamental basis data dan memahami struktur didalamnya

Menggunakan perintah Data Definition Languages (DDL) dan Data Manipulation Language (DML)

Menggunakan query untuk pembuatan database, table dan manipulasi data

Membuat sistem database sederhana (Relationship dan ERD)

Melakukan pengambilan dan filtering data dengan query language dalam satu tabel ataupun multiple table


Aspek Kompetensi: Sikap (Attitude)

Mampu mencari alternatif penyelesaian masalah terkait dengan pengelolaan data

Mampu berpikir kritis dan analitis

Mampu bersikap responsif dan proaktif dalam berdiskusi, mengumpulkan data dan fakta


Kelompok Sasaran

1. Pendidikan minimal SMA/sederajat.

2. Berusia minimal 18 tahun.

3. Untuk mengambil program ini, tidak memerlukan kemampuan mengelola database

4. Peserta wajib menggunakan komputer/laptop 5. Untuk persyaratan device minimal adalah Processor Core i5 (recommended: Core i7), RAM minimum 8GB dan setidaknya ada 256GB storage available


Durasi Per Sesi

1. Introduction to Database and SQL 180 menit

2. Basic DDL and DML 180 menit

3. Advanced Select Query 180 menit

4. Subquery and Temporary Table 180menit

5. Database Normalization 180 menit


Total Durasi

900 menit


Kapasitas Peserta

100 Peserta


Metode Pembelajaran

Daring


Metode Evaluasi

1. Pre Test
2. Quiz
3. Post Test


Unjuk Keterampilan

Peserta akan menunjukkan keahlian dalam melakukan query database menggunakan SQL Server, termasuk penggunaan perintah SQL untuk mengambil dan memanipulasi data. Mereka juga akan dapat merancang desain database yang efisien menggunakan SQL Server, termasuk pemodelan tabel, relasi antartabel, dan definisi kunci primer dan asing untuk memastikan integritas data yang konsisten.


Jenis/Klasifikasi Sertifikat

Sertifikat Penyelesaian


Profil Pengajar

Rizki Cahyana

Sejak lulus sebagai sarjana pendidikan ilmu komputer pada tahun 2017, Rizki Cahyana telah berkarir selama lebih dari 5 tahun sebagai web developer maupun pengajar di bidang programming.

Ahmad Taufiq Hidayat

Taufiq memiliki pengalaman +6 tahun mengembangkan side project, mulai dari membuat mobile apps, REST API, discord bot dan juga di bidang devops (setup server, monitoring, CI/CD). Saat ini taufiq aktif sebagai Backend Developer di Apotek Digital Indonesia dan juga mengembangkan closa.me


Panduan Redeem Voucher

1. Di website Pijar Mahir (https://pijarmahir.id/), klik menu profil (nama anda) pada pojok kanan atas kemudian klik menu Voucher Saya dan klik Salin Kode (atau catat kode voucher secara manual)

2. Kunjungi auth.kode.id/signup, lakukan pendaftaran dengan memasukkan semua data yang dibutuhkan. Harap memasukkan nama yang sama dengan yang kamu daftarkan di website Prakerja. Perbedaan nama yang kamu berikan akan menghambat sertifikat kamu.

3. Setelah pendaftaran selesai kamu akan mendapatkan email untuk memverifikasi Akun kamu.

4. Bagi kamu yang sudah memiliki akun di KODE, pastikan kamu sudah sign in terlebih dahulu sebelum melakukan redeem voucher. Jika kamu belum sign in, maka kamu dapat sign in di https://auth.kode.id/signin

5. Setelah berhasil sign in maka kamu dapat langsung melakukan redeem voucher dengan mengakses link https://pay.kode.id/voucher-redeem-prakerja atau kamu dapat mengklik button “Redeem” di menu bar, kemudian pilih jenis voucher “Prakerja”.

6. Silakan memasukkan kode redemption yang kamu dapat dari dashboard Prakerja

7. Klik button “Redeem Voucher”. 

8. Setelah voucher berhasil di redeem, Klik “Mulai Belajar” untuk langsung belajar di platform KODE

9. Setelah itu, kamu akan mendapat email berupa informasi seputar kelas. Pastikan selalu mengecek inbox email kamu


Kontak Lembaga Pelatihan

Email: halo@hacktiv8.ac.id
WhatsApp: (021) 8067 5787

Info Lainnya

Materi Pelatihan

Rating & Ulasan

0

5.0

/5

(2 Rating)

profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
course thumbnail

Rp1.700.000