Download di playstore

Beli di aplikasi dan dapatkan promo menarik

Teknik Menawarkan Produk sebagai SPG/SPB

Webinar

Teknik Menawarkan Produk sebagai SPG/SPB

Oleh: Kelas.com .

Pelatihan di Kelas.com .

0

5.0(2)
2 Peserta
Usia 18 - 64 Tahun
MinimalSD

Highlight

Info Penting Kursus di Mitra Pelatihan

  • Kursus ini akan sepenuhnya Anda kerjakan di platform Mitra Pelatihan
  • Kami akan memberimu Kode Kursus untuk Anda tukarkan di platform Mitra Pelatihan
  • Sertifikat dari kursus ini juga hanya akan Anda terima di platform Mitra Pelatihan

Detail Pelatihan

Deskripsi Pelatihan
Siapa sangka SPG/SPB merupakan garda terdepan  dari pekerja penjualan yang memberikan pelayanan dalam bentuk penawaran dan penjualan secara langsung kepada pembeli. Dalam kelas ini, SPG/SPB dilatih untuk memiliki keterampilan menawarkan dan menjual produk dengan menampilkan etika yang baik.

Tujuan Umum Pelatihan
Peserta pelatihan mampu melakukan peran seorang sales sebagai pihak yang melakukan penawaran dan penjualan produk dengan kemampuan komunikasi yang unggul, dapat memikat calon pelanggan, melakukan penawaran, dan mengatasi penolakan dengan pikiran sadar (tanpa merugikan siapapun) dengan menunjukkan minimal 80% penguasaan materi saat unjuk keterampilan.

Tujuan Khusus Pelatihan
Di akhir pelatihan peserta mampu :
1. Menunjukkan penampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan dengan baik sebagai sales sebelum melakukan penawaran dan penjualan
2. Melakukan komunikasi secara lisan dan tulisan dengan teknik yang tepat dan menampilkan pesona yang positif
3. Menentukan cara untuk regulasi emosi dengan melakukan langkah-langkah yang bijak agar terlihat sebagai pribadi yang positif dalam mengatasi penolakan dan dalam menerapkan negosiasi
4. Menggunakan strategi penjualan dalam membuat presentasi dan penawaran yang menarik untuk memikat calon pelanggan dengan tujuan mencapai target penjualan
5. Memberikan pelayanan terbaik yang memukau dan dapat memberikan solusi penjualan kepada pelanggan yang memiliki keluhan dan komplain

Aspek Kompetensi: Pengetahuan (Knowledge)
Persiapan penampilan dan pengetahuan sebelum melakukan penawaran dan penjualan meliputi: strategi pendekatan yang efektif dan mengidentifikasi target pasar selaras dengan  tujuan penjualan yang konkret.
Komunikasi (lisan dan tulisan), teknik pemasaran yang efektif, dan cara membangun hubungan baik dengan pelanggan potensial.
Cara menghadapi penolakan, cara meningkatkan kepribadian positif untuk ketahanan diri (mental), dan keterampilan negosiasi.
Teknik presentasi yang meyakinkan, alat bantu presentasi, etika penawaran, dan menyesuaikan penawaran dengan kebutuhan pelanggan.
Pelayanan pelanggan yang memukau, strategi mengelola waktu dan jadwal kunjungan, melacak kemajuan penjualan, dan pelayanan sebagai investasi jangka panjang.

Aspek Kompetensi: Keterampilan (Skill)
Mensimulasikan persiapan penampilan dan melakukan analisis pengetahuan yang dibutuhkan untuk melakukan penawaran dan penjualan secara langsung sebagai sales.
Melakukan teknik komunikasi lisan dan tulisan yang efektif dan bagaimana cara membangun hubungan baik dengan pelanggan potensial.
Melakukan langkah-langkah untuk meregulasi emosi secara sadar agar mampu menyelesaikan tugas sebagai sales dengan kepribadian yang positif serta dapat menangani situasi saat terjadi negosiasi.
Membuat presentasi untuk meyakinkan calon pelanggan dengan memperhatikan etika penawaran dan kepekaan terhadap kebutuhan pelanggan
Mempraktekkan pelayanan pelanggan yang memukau dan berkelanjutan untuk jangka panjang dan bagaimana mengatur jadwal kunjungan dengan pelanggan.

Aspek Kompetensi: Sikap (Attitude)
Disiplin, teliti, rapih.
Komunikatif, ramah, dan fleksibel.
Adaptif, percaya diri, mindfulness.
Interaktif, komunikatif, kreatif.
Berempati, problem solving, inovatif, cepat tanggap.

Kelompok Sasaran
Usia minimum 18 tahun
Usia maksimum 64 tahun
Pendidikan min SD

Syarat dan ketentuan lainnya
1. Peserta memiliki usia minimal 18 tahun ke atas
2. Syarat pendidikan minimal peserta mengikuti webinar adalah minimal SD sederajat
3. Memiliki peminatan dalam berkarir sebagai SPG/SPB
4. Memiliki gawai/ perangkat elektronik untuk mengikuti webinar

Durasi Per Sesi
Persiapan Terbaik sebelum Penawaran dan Penjualan sebagai Sales : 180 menit
Mengasah Pesona dengan Komunikasi yang Unggul : 180 menit
Manajemen Stres: Menguasai Seni Mengatasi Penolakan : 180 menit
Strategi Presentasi dan Penawaran yang Memikat : 180 menit
Penjualan dan Pelayanan pelanggan yang Memukau : 180 menit

Total Durasi
900 menit

Kapasitas Peserta
60 peserta

Metode Pembelajaran
Daring

Metode Evaluasi
1. Pre Test
2. Quiz
3. Post Test
4. Unjuk Keterampilan

Unjuk Keterampilan
Pada sesi unjuk keterampilan, peserta pelatihan diminta untuk merancang pemasaran sebuah produk berdasarkan kriteria yang sudah disebutkan mulai dari tahap persiapan, membuat naskah sederhana, cara menghadapi penolakan dari calon pembeli, hingga cara-cara yang akan mereka lakukan untuk mempertahankan hubungan baik dengan pelanggan.

Jenis/Klasifikasi Sertifikat
Sertifikat Penyelesaian

Jadwal Pelatihan
21-08-2023 – 25-08-2023
28-08-2023 – 01-09-2023
04-09-2023 – 08-09-2023
11-09-2023 – 15-09-2023
18-09-2023 – 22-09-2023
02-10-2023 – 06-10-2023
09-10-2023 – 13-10-2023
16-10-2023 – 20-10-2023
23-10-2023 – 27-10-2023
30-10-2023 – 03-11-2023
06-11-2023 – 10-11-2023
13-11-2023 – 17-11-2023

Profil Pengajar
Achmad Sopyan
Merupakan praktisi sales direct selling yang telah berpengalaman >15 tahun bekerja sebagai sales dari perusahaan produk makanan maupun bidang lainnya.

Panduan Redeem Voucher
1. Buka link prakerja.kelas.com 
3. Lakukan login atau daftar akun 
4. Masuk ke katalog prakerja
5. Pilih kelas yang ingin kamu redeem
6. Pilih tombol redeem kelas
7. Kamu akan diarahkan ke halaman Form Aktivasi Kelas Kartu Prakerja
8. Masukan Kode Voucher dan Kode Redeem yang sudah kamu terima dari  Mitra Pembelian
9. Klik tombol "Tukarkan" (pastikan kamu redeem sesuai jam redeem yang sudah ditentukan Prakerja)

Kontak Lembaga Pelatihan
Email: support@kelas.zendesk.com
Whatsapp: 0811-100-606

Info Lainnya

Materi Pelatihan

Rating & Ulasan

0

5.0

/5

(2 Rating)

profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
profile picture



0

0




Laporkan
course thumbnail

Rp1.500.000