Teknik Menemukan Ide Produk Digital untuk Manajer Pengembang Aplikasi TIK (Product Manager)
Pembelajaran Mandiri
Teknik Menemukan Ide Produk Digital untuk Manajer Pengembang Aplikasi TIK (Product Manager)
Highlight
Info Penting Kursus di Mitra Pelatihan
- Kursus ini akan sepenuhnya Anda kerjakan di platform Mitra Pelatihan
- Kami akan memberimu Kode Kursus untuk Anda tukarkan di platform Mitra Pelatihan
- Sertifikat dari kursus ini juga hanya akan Anda terima di platform Mitra Pelatihan
Detail Pelatihan
Deskripsi Pelatihan
Produk digital atau aplikasi perangkat lunak sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat saat ini. Perilaku masyarakat yang mulai “lekat” menggunakan berbagai aplikasi karena manfaatnya, membuat perusahaan mulai bergerak mengembangkan produk digital. Tantangan dalam mengembangkan produk digital adalah mengalokasikan sumber daya yang terbatas untuk dapat menghasilkan produk yang sukses. Salah satu kunci kesuksesan sebuah produk adalah kepuasan pengguna. Hal ini bisa terjadi karena proses pengembangan produk dilakukan dengan baik, sehingga berhasil menyelesaikan permasalahan pengguna. Proses pengembangan produk yang kurang baik dapat mengakibatkan produk yang dihasilkan gagal, sehingga merugikan sumber daya yang sudah diinvestasikan oleh perusahaan.
Untuk dapat mengembangkan produk dengan sukses, Manajer Pengembang Aplikasi TIK (Product Manager) perlu memiliki kompetensi untuk menemukan produk yang dibutuhkan oleh pengguna. Di kelas ini kamu akan mempelajari banyak hal, seperti product discovery, visi produk, segmentasi pasar, teknik menemukan masalah dan solusinya, langkah membuat prototipe solusi, cara melakukan percobaan solusi ke pengguna, risiko yang ada pada produk, dan product discovery yang berkelanjutan.
Tujuan Umum Pelatihan
Peserta mampu menerapkan teknik penemuan ide dan merancang produk digital sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Tujuan Khusus Pelatihan
1. Menjelaskan konsep product discovery
2. Menguraikan risiko-risiko Produk
3. Menjelaskan teknik pembuatan prototype solusi
4. Menerangkan cara melakukan testing solusi ke pengguna
5. Menjelaskan konsep product discovery yang berkelanjutan
6. Menentukan visi dan goal produk
7. Menentukan market segment
8. Menerapkan teknik discovering problem/opportunities
9. Menerapkan teknik penemuan solusi bagi pengguna
Aspek Kompetensi: Pengetahuan (Knowledge)
1. Menjelaskan konsep product discovery
2. Menguraikan risiko-risiko Produk
3. Menjelaskan teknik pembuatan prototype solusi
Aspek Kompetensi: Keterampilan (Skill)
1. Menentukan visi dan goal produk
2. Menentukan market segment
3. Menerapkan teknik discovering problem/opportunities
Aspek Kompetensi: Sikap (Attitude)
1. Teliti dalam menguraikan risiko-risiko produk
2. Tepat dalam menentukan market segment
3. Berempati dalam menemukan permasalahan pengguna
Kelompok Sasaran
1. Minimal pendidikan D3/S1
2. Mahasiswa umum atau masyarakat umum yang ingin mempelajari kompetensi pengembang aplikasi TIK
3. Staf UI/UX desainer, software engineer, business development, dan marketing yang ingin mendalami tentang keseluruhan proses pengembangan produk digital
4. Product manager perusahaan teknologi yang telah memiliki kemampuan dasar dan ingin meningkatkan kemampuan dalam proses pengembangan produk
5. Start-up founder yang ingin mendalami tentang proses pengembangan produk digital
6. Memiliki gawai (gadget) dengan koneksi internet yang stabil
7. Memiliki pengetahuan dasar penggunaan komputer/laptop
Durasi Per Sesi
1. Product Mindset & Double Diamond Framework 16 menit
2. Perkenalan Product Discovery 16 menit
3. Menentukan Visi dan Tujuan Produk 8 menit
4. Menentukan Segmentasi Pasar 31 menit
5. Menemukan Masalah atau Peluang 76 menit
6. Menemukan Solusi bagi Pengguna 78 menit
7. Membuat Prototipe Solusi 9 menit
8. Melakukan Percobaan Solusi ke Pengguna 24 menit
9. Memahami Product Roadmap 62 menit
10. Perencanaan dan Analisis Performa Produk 39 menit
11. Perencanaan Produk dalam Roadmap 20 menit
12. Risiko-Risiko Produk 11 menit
13. Product Discovery yang Berkelanjutan 6 menit
14. Rangkuman Teknik Menemukan Ide Produk Digital untuk Manajer Pengembang Aplikasi TIK (Product Manager) 12 menit
Total Durasi
409 menit
Kapasitas Peserta
Unlimited
Metode Pembelajaran
Self paced learning : Metode ajar yang digunakan adalah ceramah interaktif roleplay dan bahan bacaan dengan penugasan praktek
Metode Evaluasi
- Pretest
- Formative test
- Post test
Jenis/Klasifikasi Sertifikat
Sertifikat Penyelesaian
Profil Pengajar
Malik Akbar
Malik Akbar merupakan seorang praktisi di bidang Product Manager yang sudah berpengalaman lebih dari 6 tahun. Malik merupakan lulusan teknik fisika di salah satu perguruan tinggi negeri ternama di Indonesia, Institut Teknologi Bandung. Saat ini, Malik aktif bekerja di salah satu perusahaan Edu-Tech terbesar di Indonesia sebagai Senior Product Manager.
Panduan Redeem Voucher
1. Di website Pijar Mahir (https://pijarmahir.id/), klik menu profil (nama anda) pada pojok kanan atas kemudian klik menu Voucher Saya dan klik Salin Kode (atau catat kode voucher secara manual)
2. Kunjungi website www.skillacademy.com atau download Aplikasi Skill Academy di Play Store
2. Pilih “Masuk” apabila sebelumnya sudah mendaftar akun Skill Academy atau pilih “Daftar” jika sebelumnya Anda belum pernah mendaftar akun Skill Academy
3. Klik "Tukarkan" pada bagian penukaran voucher di homepage atau halaman prakerja
4. Masukkan kode voucher yang sudah Anda dapatkan dari Pijar Mahir lalu klik "Gunakan Voucher"
5. Setelah penukaran berhasil silakan klik ''Lihat Kelas'' atau cek pada bagian “Kelas Saya” untuk mengikuti kelasnya
6. Selamat Anda dapat langsung mulai belajar dan mengikuti pelatihan di Skill AcademyKontak Lembaga Pelatihan
021-4000-8000 atau email: info@skillacademy.com
Info Lainnya
Materi Pelatihan
Materi
Rating & Ulasan
5.0
/5
(2 Rating)
0
0
0
0
0
Rp650.000